Sabtu, 13 Juni 2015

Jamur Crispy Enak di RM. Kurnia Rasa Cawas

Happy Weekend sahabat blogger....... Apa yang kamu lakukan hari ini??? 
Saya siang tadi telah berjelajah ke kota klaten yang berbatasan dengan sukoharjo, tak jauh dari rumah saya. Tempat itu adalah R.M. Kurnia Rasa, menyediakan menu makanan utama aneka seafood, aneka masakan ayam, spaghety, lele, nasi goreng, mie goreng, bakso. Juga aneka minuman seperti teh, jeruk, lemon Tea, Kopi Hitam, Kopi Susu, Susu Jahe, Soda Gembira, Es Kurnia Rasa, Aneka minuman milkshake, Callpino, Aneka minuman Italian Soda Ice Cream,dll

Kali ini saya sedang menjalankan bisnis sebagai marketing di solomediapromo.com ,ketika saya berkunjung ke salah satu client, saya disuguhi makanan gurih ini, namanya "JAMUR CRISPY". Mau tau harganya berapa???? Murah kok, cuma 7000 rupiah saja. Saos yang disajikan itu "ASLI" buatan sendiri. RM. Kurnia Rasa selalu menjaga kebersihan dan kualitas makanan yang dijual. Ketika saya berbincang-bincang dengan ownernya (Bp. Purwanto), beliau mengatakan bahwa sebagai produsen kita harus bertanggungjawab dengan apa yang kita jual, salah satunya dengan menjaga kebersihan makanan, menjaga kebersihan tempat makan, dan juga tidak menggunakan bahan-bahan kimia yang dapat membahayakan tubuh manusia. Saya pun setuju dengan pendapat beliau :)


Saya akan membahas lagi tentang Jamur Crispy ini. Selain harganya murah, porsinya pun cukup banyak. Cocok untuk makanan ringan bareng sama temen-temen nih batinku.haha Rasanya gurih, tidak terlalu asin, empuk, bumbunya pakai resep sendiri jadi ga pakai bumbu instan. :)



Sampai disini ceritanya ya, sampai jumpa di postingan selanjutnya ....:) Salam Sukses Selalu. (Nisfiani Istiqomah)



0 komentar:

Posting Komentar